KOPERASI MAIS CILACAP 

Menjual Buku, Pakaian Muslim, Herbal, dan
Kebutuhan Umum Lainnya

 

Koperasi MAIS Cilacap merupakan Laboratorium Usaha milik Ma'had yang secara khusus dikelola oleh Yayasan Ma'had Imam Syafi'i (MAIS) Cilacap dengan tujuan memberikan pelatihan berdagang serta manajemen usaha yang  langsung dipraktekan oleh para Mahasiswa. Selain itu, Koperasi MAIS Cilacap memberikan kemudahan bagi para Mahasiswa, dan Dosen MAIS, serta masyarakat yang berada di sekitar Ma'had dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dengan seiring berjalannya waktu, saat ini Koperasi MAIS Cilacap terus berbenah diri dengan memberikan pelayanan yang baik dan senantiasa memenuhi kebutuhan-kebutuhan seperti buku bacaan Islami, baik dari Bahasa Arab maupun Indonesia,

Koperasi MAIS Cilacap berupaya agar menjadi salah satu Laboratorium Usaha yang dikenal luas oleh semua kalangan masyarakat, upaya tersebut kami realisasikan dengan menambah jumlah item barang barang yang dibutuhkan seperti pakaian muslim dan muslimah, celana (sirwal), obat-obatan herbal, kaos da'wah untuk anak-anak dan dewasa, dan membuka media transaksi online untuk jangkauan pemasaran yang lebih luas.

Koperasi MAIS Cilacap juga menerima pesanan buku dan obat herbal, baik secara online ataupun via SMS dengan biaya pengiriman gratis ongkir untuk kawasan kota Cilacap.

Selain itu, kami terus melakukan perbaikan sistem koperasi dan sumber daya manusia sebagai upaya meningkatkan kinerja Laboratorium Usaha tersebut.

Upaya lain dalam pengembangan Labratorium Usaha adalah dengan mengadakan program bagi hasil yang modalnya berasal dari para Dosen, dan Karyawan MAIS Cilacap. Hasil yang diperoleh dari pengembangan tersebut akan diserahkan kembali untuk kemaslaslahatan para Dosen dan karyawan MAIS sebagai bekal hidup mereka manakala telah paripurna dari tugas mereka di MAIS.

Kami berharap, koperasi MAIS di masa yang akan datang sanggup menjawab semua tantangan yang ada dan terus menjadi Laboratorium Usaha yang konsisten dalam melayani semua kebutuhan masyarakat.

Pemesanan

WA : 0819 3182 1253

IG   :@tbalimam

FB  : Makshof Al Imam